Fasilitas

Untuk mendukung proses pembelajaran dan kegiatan siswa, SMK Al-Khairiyah 2 menyediakan berbagai fasilitas yang memadai, antara lain :


Unit Produktif  Konsentrasi Teknik Pemesinan
Fasilitas-fasilitas yang tersedia di unit produktif teknik pemesinan SMK Al-Khairiyah 2 diharapkan dapat mendukung proses pembelajaran dan praktikum siswa secara optimal. 


Nurse Station Konsentrasi Asisten Keperawatan dan Caregiver
SMK Al-Khairiyah 2 memiliki Nurse Station yang dilengkapi dengan berbagai fasilitas yang memadai untuk mendukung praktikum asisten keperawatan. 


Ruang Multimedia
Ruang multimedia di SMK Al-Khairiyah 2 digunakan untuk kegiatan pembelajaran dan kegiatan ekstrakurikuler yang membutuhkan fasilitas multimedia, seperti presentasi, Ruang ini dilengkapi dengan proyektor, layar, dan komputer.


Gedung Ekstrakurikuler 
SMK Al-Khairiyah 2 memiliki gedung ekstrakurikuler yang dilengkapi dengan berbagai fasilitas yang memadai untuk mendukung kegiatan ekstrakurikuler siswa. 


Kantin
Kantin SMK Al-Khairiyah 2 menyediakan berbagai makanan dan minuman yang terjangkau untuk memenuhi kebutuhan siswa.


Perpustakaan
Perpustakaan SMK Al-Khairiyah 2 memiliki koleksi buku yang lengkap dan beragam, mulai dari buku pelajaran, buku referensi, hingga buku bacaan umum. 


Sarana Olahraga
SMK Al-Khairiyah 2 memiliki sarana olahraga yang memadai untuk mendukung kegiatan ekstrakurikuler olahraga, seperti lapangan basket, Bulu Tangkis, voli, dan lapangan futsal.


Sarana Ibadah
SMK Al-Khairiyah 2 memiliki sarana ibadah yang memadai untuk mendukung kegiatan ibadah siswa, seperti mushola 


Selain fasilitas-fasilitas tersebut, SMK Al-Khairiyah 2 juga menyediakan fasilitas pendukung lainnya, seperti ruang kepala sekolah, ruang guru, ruang managemen, ruang tata usaha, ruang BK, ruang UKS, dan ruang kelas yang nyaman.

Fasilitas-fasilitas yang tersedia di SMK Al-Khairiyah 2 diharapkan dapat mendukung proses pembelajaran dan kegiatan siswa secara optimal.